Siap Gantikan LPG 3Kg, Pemerintah Bakal Bagikan Kompor Listrik Gratis

- Kamis, 22 September 2022, 12:00 AM
Keterangan Foto

JAKARTA , SJBNEWS.CO.ID - Pemerintah saat ini tengah melakukan uji coba konversi tabung gas LPG 3 kg ke kompor listrik.

Kebijakan tersebut beralasan untuk menekan impor gas LPG 3 kg.

Menteri ESDM Arifin Tasrif mengatakan, untuk mendukung program konversi tersebut pemerintah akan membagikan kompor listrik secara gratis kepada masyarakat.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menjelaskan uji coba tersebut dilakukan pada sejumlah daerah di Indonesia.

Berdasarkan laporan ESDM, kompor listrik pengganti LPG 3 kg berdaya 1.000 watt.

Uji coba kompor listrik di antaranya dilakukan di Solo dan Bali. Dadan menjelaskan saat ini yang sedang diuji coba adalah kompor listrik 2 tungku dengan kapasitas 1000 watt.

"Uji coba ini dilakukan oleh PLN, jadi dibuatkan jaringan khusus di rumah untuk kompor," jelas dia. (SIN)


Tags

Berita Terkait

X