Masyarakat di Himbau Agar Menggunakan Aplikasi WA Bantuan Polisi Tidak Untuk Iseng Atau Prank

- Sabtu, 14 Mei 2022, 12:00 AM
Keterangan Foto

JAMBI , SJBNEWS.CO.ID - Menerima pengaduan masyarakat tentang adanya kegiatan pesta miras dan narkoba di salah satu hotel di wilayah Polsek Jambi Timur melalui Aplikasi WA Bantuan Polisi Polda Jambi hari Sabtu dinhari 14 Mei 2022 sekira pukul 02.20 WIB , Kanit 1 SPKT Polresta Jambi Ipda Toga Sirait langsung menghubungi piket Patroli dan Reskrim Polsek Jambi Timur, untuk segera merespon pengaduan masyarakat tersebut

Selanjutnya Piket Reskrim dan Patroli Polsek Jambi Timur langsung mendatangi salah satu hotel yang ada di Jalan Bhayangkara Kelurahan Talang Banjar, namun setelah dilakukan pengecekan dan konfirmasi melalui pihak hotel, ternyata tidak ada ditemukan tamu yang melakukan pesta miras dan narkoba, diduga laporan pengaduan masyarakat tersebut bersifat iseng atau prank.

Dalam kesempatan tersebut Piket Reskrim dan Patroli Polsek Jambi Timur menghimbau agar petugas hotel mencatat setiap tamu yang menginap dan tetap melakukan protokol kesehatan di lingkungan hotel

"Kami himbau kepada masyarakat agar tidak menggunakan Aplikasi WA Bantuan Polisi Polda Jambi tersebut hanya untuk iseng atau prank, karena Aplikasi Bantuan Polisi untuk kepentingan pelayanan POLRI kepada masyarakat" demikian disampaikan Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi ,SIK melalui Kasi Humas Polresta Jambi. (HUM)


Tags

Berita Terkait

X