JAMBI, SJBNEWS.CO.ID - Pemerintah Provinsi Jambi melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menggelar Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Bidang Komunikasi dan Informatika Tahun 2025, mengusung tema “Percepatan Transformasi Digital dan Keterpaduan Layanan Digital Nasional, serta Pelayanan Penyimpanan dan Pengamanan Data di Lingkungan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Provinsi Jambi.”
Kegiatan yang berlangsung di Rumah Dinas Gubernur Jambi ini dihadiri langsung oleh Gubernur Jambi, para Kepala Diskominfo kabupaten/kota se-Provinsi Jambi, pejabat fungsional bidang informatika, serta perwakilan dari Global Digital Core (GDC) perusahaan penyedia layanan data center dan interkoneksi regional berbasis di Provinsi Jambi.
Dalam sambutannya, Gubernur Jambi menyampaikan apresiasi tinggi terhadap GDC yang merupakan produk karya putra daerah Jambi. Ia menilai, kehadiran GDC menjadi bukti nyata kemampuan sumber daya manusia lokal dalam berinovasi dan membangun fondasi kuat untuk transformasi digital daerah.
“Kita patut berbangga karena GDC ini adalah karya putra daerah Jambi. Ini menjadi bukti bahwa anak-anak Jambi memiliki kemampuan, semangat, dan visi besar dalam mendukung percepatan digitalisasi pemerintah serta penguatan keamanan data di daerah,” ujar Gubernur.
Gubernur juga menegaskan bahwa Pemerintah Provinsi Jambi siap berkolaborasi dengan sektor swasta dan pelaku industri teknologi dalam mempercepat keterpaduan layanan digital lintas kabupaten/kota.
Sementara itu, Ansori Selaku Direktur Global Digital Core (GDC) memperkenalkan inisiatif strategis melalui pengembangan Jambi Access Exchange (JAX) — sebuah fasilitas Internet Exchange regional yang berfungsi sebagai simpul interkoneksi terbuka dan netral bagi ISP, penyedia konten, lembaga pemerintah, dan sektor swasta di Provinsi Jambi.
Melalui JAX, trafik internet lokal dapat dikelola langsung di wilayah Jambi tanpa harus melewati pusat interkoneksi nasional, sehingga mampu menurunkan latensi, meningkatkan efisiensi trafik lokal, serta menekan biaya IP Transit bagi seluruh pelaku industri digital di daerah.
“Kami berkomitmen mendukung Pemerintah Provinsi Jambi dalam menyediakan infrastruktur digital yang netral, efisien, dan berdaya saing. GDC dan JAX siap menjadi tulang punggung interkoneksi regional di Sumatera,” ujar Ansori Direktur GDC.
Rakornis ini juga menjadi ajang koordinasi dan konsolidasi antar pemerintah daerah dalam memperkuat pelaksanaan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE), pengelolaan pusat data daerah, serta sistem keamanan informasi di seluruh kabupaten/kota se-Provinsi Jambi.
Di akhir kegiatan, Gubernur Jambi berharap hasil Rakornis ini dapat menjadi langkah nyata dalam mempercepat transformasi digital, memperkuat keamanan data pemerintah, serta menjadikan Jambi sebagai pusat interkoneksi dan kolaborasi konten digital terbaik di Sumatera. (stwn)