Dewan Minta Pemprov Jambi Jaga Stabilitas Harga Jelang Nataru

- Selasa, 14 Desember 2021, 12:00 AM
Keterangan Foto

JAMBI , SJBNEWS.CO.ID - Sejumlah harga kebutuhan pokok di sejumlah daerah mengalami kenaikan jelang Natal dan Tahun Baru, terutama harga kebutuhan pokok sehari-hari.

Kenaikan harga jelang natal dan tahun baru memang kerap terjadi dan perlu dijaga untuk stabilitas harga di pasaran. Inilah yang diungkapkan oleh anggota DPRD Provinsi Jambi, Faisal Riza saat dikonfirmasi, Sabtu (11/12/21).

Faisal Riza menyebut bahwa soal stabilitas harga menjadi perhatian pemerintah agar masyarakat tidak merasakan kenaikan harga yang signifikan.

"Stabilitas harga perlu juga menjadi perhatian, kita minta agar pemprov melalui dinas terkait untuk melakukan pengawasan terkait produk pangan dan untuk menjaga stabilitas harga di pasaran," ungkapnya.

Lebih lanjut disampaikan oleh Faisal Riza bahwa pihaknya juga meminta kepada dinas terkait untuk melakukan operasi pasar jika memang dalam tinjauan di lapangan diperlukan. Ini diharapkan menjadi antisipasi untuk stabilitas harga.

"Untuk menjaga stabilitas harga dengan melakukan operasi pasar bila di perlukan," pungkasnya. (RED)


Tags

Berita Terkait

Berita Populer

Berita Terbaru Lainnya

X